nobita shizuka

nobita shizuka
woow

Minggu, 08 Maret 2015

wisata belgia

Belgia

Jika Anda sedang merencanakan berwisata ke Eropa, disarankan untuk juga mampir ke Belgia.

Belgia merupakan negara di Eropa Barat yang memiliki kekayaan budaya dan makanan.


Makanan eksotis dan museum adalah atraksi utama negara ini. Penggemar makanan dapat pula menikmati berbagai bir dan cokelat.

Berikut adalah beberapa kota di Belgia beserta atraksinya yang harus Anda kunjungi:
1. Brussels

Jika Anda ingin melihat kehidupan modern, Brussels adalah tempat yang tepat.

Atraksi utama kota ini adalah Grand Place yang dikelilingi oleh Town Hall dan dianggap sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.

Daya tarik lain Brussels mencakup Parc du Cinquantenaire, sebuah taman besar yang berukuran 30 hektar dan memiliki penataan indah disertai air terjun serta kolam.

Kota ini juga memiliki berbagai museum terkenal seperti Cinquantenaire Art Museum, AutoWorld Museum, dan Royal Military Museum.

Jangan lupakan pula Manneken Pis, sebuah patung kecil terkenal dari Belgia. Patung ini berwujud anak kecil sedang kencing di air mancur, yang terletak di sudut Rue de L’Etuve & Stroofstraat sejak tahun 1619.
2. Bruges

Bruges adalah tempat yang harus dituju jika Anda ingin melihat kombinasi kehidupan modern dan tradisional Eropa.

Groeninge museum adalah titik atraksi utama yang merupakan museum seni rupa yang menyimpan karya seni dari abad ke-14.

Daya tarik lainnya adalah Choco-Story Museum yang menggambarkan sekilas tentang pembuatan cokelat.

Demikian pula, Frietmuseum menunjukkan peran dan sejarah kentang dan keripik di Belgia.

Jangan lewatkan festival patung salju dan es yang menampilkan berbagai patung es menawan.
3. Leuven

Leuven berlokasi sekitar 20 km sebelah timur Brussels.


Ini adalah kota yang terkenal untuk Hortus Botanicus Lovaniensis, sebuah kebun botani yang memiliki koleksi bunga dan tanaman langka serta dilengkapi kolam, rumah kaca, dll.

Kota ini terutama dikenal untuk kehidupan mahasiswanya, pub, bar, dan pasar yang sibuk.

Atraksi lainnya meliputi Balai Kota Leuven, Grand Béguinage of Leuven, dan banyak gereja bersejarah seperti Gereja Santo Petrus dan Gereja Saint Michael.
4. Antwerpen

Kota ini memiliki salah satu pelabuhan terbesar di kawasan Eropa. Antwerpen merupakan kota metropolitan yang menawarkan berbagai hal kepada pengunjung.

Pencinta binatang akan menikmati Kebun Binatang Antwerp yang memiliki sekitar 6.000 hewan.

Royal Museum of Fine Arts di Antwerpen ideal dikunjungi untuk menyaksikan langsung berbagai karya seniman terkenal dunia.

Tempat-tempat lain bagi wisatawan adalah Kastil Steen, Antwerp Port, dan berbagai toko berlian.

Sebagai informasi, Antwerpen dikenal sebagai ibukota berlian dunia.
5. Ghent

Ghent dikenal sebagai kota bunga di Belgia. Kota ini menjadi tuan rumah festival bunga Gentse Floraliën yang diadakan sekali dalam lima tahun dan menampilkan berbagai bunga dan tanaman.

Di Ghent, Anda bisa berperahu menyusuri Sungai Leie. Kota ini juga menjadi surga bagi pecinta musik, serta tempat diselenggarakannya berbagai festival olahraga seperti Gentse Feesten, I Love Techno, dan Festival Flanders.

Penggemar makanan dapat pula mencicipi berbagai makanan yang ditawarkan restoran di kota ini.
6. Hasselt

Hasselt dikenal sebagai kota tradisional Eropa. Meskipun merupakan sebuah kota kecil, Hasselt adalah kota yang cukup hidup.

Dianggap sebagai kota “citarasa”, terdapat banyak restoran tersedia di kota ini.

Pengunjung bisa pula menikmati taman hiburan Plopsa Indoor, museum terbuka di Bokrijk, Municipal Fashion Museum, dan Nasional Genever Museum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar