Minggu, 08 Maret 2015
afrika fakta
Memiliki kekayaan geografi serta sejarah yang menarik, Afrika menawarkan lebih banyak hal dari sekedar masalah kemiskinan dan Apartheid.
Dari 54 negara dan beberapa wilayah yang disengketakan, Aljazair merupakan negara terbesar di Afrika.
Sedangkan kota terbesar di Afrika adalah Kairo, ibukota Mesir.
Afrika menjadi benua kedua terbesar, baik dari ukuran maupun banyaknya populasi.
Benua Afrika memiliki luas sekitar 11 juta mil persegi, menyumbang 5,7 persen dari total luas permukaan bumi, dan 20 persen dari total luas daratan bumi.
Selain fakta-fakta di atas, masih banyak lagi fakta dan informasi menarik yang bisa digali dari Afrika, benua yang diberkahi dengan beberapa keajaiban alam.
Berikut adalah fakta serta informasi menarik tentang benua Afrika:
1. Panjang dan lebar benua Afrika hampir sama, yakni memiliki jarak sekitar 4.660 km dari utara ke selatan, begitu pula jarak dari timur ke barat.
2. Selain menjadi benua terbesar kedua, Afrika juga merupakan benua terpadat kedua di dunia. Afrika dihuni sekitar 12 persen dari total jumlah penduduk dunia.
3. Negara terpadat di Afrika adalah Nigeria dengan perkiraan populasi 120 – 140 juta jiwa.
Sedangkan negara paling sedikit penduduknya adalah Seychelles, dengan perkiraan populasi 80.000 orang.
4. Terdapat sekitar 3.000 kelompok etnis berbeda di Afrika. Nigeria sendiri memiliki sekitar 370 suku yang diakui secara resmi.
5. Ada sekitar 2.000 bahasa digunakan di Afrika yang masing-masingnya memiliki beberapa dialek. Bahasa Arab adalah bahasa yang paling banyak digunakan di benua Afrika.
6. Khatulistiwa membentang sepanjang sekitar 2.500 mil dari barat hingga ke timur Afrika, membagi benua ini menjadi dua bagian yakni utara dan selatan.
Garis khatulistiwa ini melewati enam negara Afrika, yang antara lain meliputi Uganda, Kongo, Somalia, dan Kenya.
7. Jika fosil yang ditemukan bisa dipercaya, Afrika merupakan benua pertama yang dihuni manusia.
Sisa-sisa fosil menunjukkan bahwa manusia ada di benua ini sejak sekitar 7 juta tahun yang lalu.
8. Afrika juga merupakan tempat bagi sungai terpanjang di dunia, yakni Sungai Nil yang terbentang sekitar 4.150 mil sebelum akhirnya bermuara di lautan lepas.
Sungai Nil mengalir melalui beberapa negara Afrika, termasuk Uganda, Ethiopia, Sudan, dan Mesir.
9. Victoria Falls adalah air terjun terbesar di Afrika yang terletak di perbatasan Zambia dan Zimbabwe. Air terjun ini memiliki lebar sekitar 1 mil dan tingginya 108 m.
10. Di Afrika pula terletak gurun terbesar di dunia yaitu gurun Sahara yang membentang di berbagai negara dan berada di atas lahan seluas 3,5 juta mil persegi.
11. Gunung tertinggi di Afrika adalah Gunung Kilimanjaro (5.895 m), sedangkan danau terbesar di Afrika adalah Danau Victoria (26.560 mil persegi).
12. Di lepas pantai timur Afrika, di Samudera Hindia, terletak Madagaskar yang merupakan pulau terbesar di Afrika.
Pulau Madagaskar memiliki panjang sekitar 1.000 mil dan lebar 350 mil yang juga merupakan pulau terbesar ke-4 di dunia.
13. Afrika merupakan salah satu tempat dengan satwa liar yang paling berkembang di dunia. Afrika juga menjadi habitat bagi empat hewan tercepat di dunia, yaitu cheetah, gazelle, wildebeest, dan singa.
14. Sekitar 50 persen dari emas dan berlian yang diproduksi di dunia berasal dari Afrika, sedangkan 50 persen sisanya berasal dari berbagai tempat lain di dunia.
15.Di Afrika Selatan terdapat Blyde River Canyon, ngarai hijau terbesar di dunia. Ngarai ini juga menjadi ngarai terbesar ketiga di dunia setelah Grand Canyon (Amerika Serikat) dan Fish River Canyon (Namibia).
16. Vilakazi Street di Soweto, Afrika Selatan, adalah jalan satu-satunya di dunia yang menjadi tempat tinggal bagi dua pemenang Hadiah Nobel – Nelson Mandela dan Uskup Agung Desmond Tutu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar